PAREPARE - Pemerintah Kota (Pemkot) Parepare melaksanakan pasar murah di Kelurahan Wattang Soreang Kecamatan Soreang
Lurah Wattang Soreang, Hj.Hikmayani Sulaiman SE, Msi pasar murah jelang Hari Raya Idul Fitri 1443 Hijriah mendapat sambutan dari antusiasi dari masyarakat.
"Disamping kondisi harga bahan pokok belakangan ini sangat tinggi menjelang idul fitri pemkot melaksanakan operasi pasar murah yang bertempat disetiap kelurahan yang ada di Parepare, salah satunya Kelurahan Wattang Soreang."ucapnya.
Menurut Hj Hikmayani Sulainan sekitar 200 sasaran penerima kupon pasar murah yang merupakan warga kurang mampu yang berada di Kelurahan Wattang Soreang.
Baca juga:
Immanuel Macron VS Politisi Indonesia
|
Salah seorang warga mengatakan, sangat berterimakasih kepada pemerintah kota Parepare yang telah mengadajan pasar murah
"Ini sangat membantu masyarakat kecil, semoga kedepannya bisa dilaksanakan lebih rutin lagi di samping harga bahan pokok belakangan ini sangat tinngi, belum lagi naik juga BBM , " katanya
(Nur Arif) Parepare Sulsel